
Updatekareba.Com, Toraja – KNPI Toraja Utara ikut serta dalam membantu kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran Covid-19 dengan ikut serta dalam gugus tugas penanganan Covid-19 Pemkab Toraja Utara.
Salah satunya dengan menurunkan tim relawan penyemprotan di perbatasan Toraja Utara – Tana Toraja, dan perbatasan Toraja Utara – Palopo.
“KNPI bertekad membantu dan bersama Pemkab Toraja Utara dalam menangani wabah Covid-19 ini, dan kami telah membentuk Satgas Pemuda KNPI Toraja Utara siaga Covid-19 yang turun membantu penyemprotan disenfektan diperbatasan,” Ketua KNPI Toraja Utara, Belo Tarran.
Satgas KNPI Toraja Utara siaga Covid-19 ini telah dijadwalkan dan disusun melakukan penyemprotan disenfektan oleh tim gugus tugas Covid-19 Pemkab Toraja Utara.
Sementara Kajari Tana Toraja Jefri Penanging Makapedua, mengapresiasi aksi siaga Covid-19 oleh KNPI Toraja Utara.
“Ini baru anak muda Indonesia, anak muda Toraja, dimana saat bangsa dan negara dilanda wabah pandemin, pemuda menjadi garda terdepan,” kata Jefri Penanging Makapedua, saat di temui diperbatasan Toraja Utara – Tana Toraja, Rabu (1/4/2020).
Kajari Tana Toraja juga mengungkapkan wabah Pandemi Covid-19 ini harus dilawan bersama dan bekerja bersama.
Dalam aksi pertama diperbatasan Toraja Utara – Tana Toraja, Satgas pemuda KNPI Toraja Utara siaga Covid-19 menurunkan OKP dari SAPMA PP, DPK Kesu, dan DPK Denpina.(*/UK)