Siap-Siap ! Polres Tana Toraja Gelar Operasi Zebra Mulai Besok

5398
0
Handover (Humas Polres Tana Toraja).

Updatekareba.Com, Toraja – Satuan Lalu Lintas Polres Tana Toraja akan menggelar operasi lalu lintas bersandikan ‘Operasi Zebra 2019’. Operasi tersebut digelar selama 14 hari mulai Rabu 23 Oktober 2019 besok hingga 5 November 2019 mendatang.

Kepala Satuan Lalulintas (Kasatlantas) Polres Tana Toraja, AKP Andi Tenri Abeng, mengatakan Operasi Zebra bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan dan kedisiplinan para pengendara kendaraan bermotor dalam berlalu lintas.

“Satlantas Polres Tana Toraja akan melaksanakan Operasi Zebra 2019 mulai tanggal 23 Oktober 2019 selama 14 Hari dan menetapkan berakhirnya kegiatan Operasi Zebra 2019 pada tanggal 5 November 2019. Kegiatan ini berlangsung secara serentak di seluruh wilayah Indonesia,” kata AKP Andi Tenri Abeng.

“Penindakan dilakukan dalam bentuk tilang dan teguran,” ucapnya.

AKP Andi Tenri Abeng mengatakan, operasi ini juga bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Dalam Operasi Zebra Lodaya 2019, Satlantas Polres Tana Toraja akan mengutamakan penindakan berupa tilang kepada para pelanggar, hal ini bertujuan untuk menekan angka pelanggaran dan mengurangi angka kecelakaan. Polres Tana Toraja juga melibatkan instansi lain seperti PM, Dishub dan Pol PP,” ujar AKP Andi Tenri Abeng.

“Sasaran operasi pengendara yang tidak pakai sabuk pengaman, terus anak dibawah umur, yang berkendara dalam keadaan mabuk. Melawan arus, melebihi batas kecepatan, tidak pakai helm, main HP saat berkendara, menggunakan strobo atau rotator,” sambungnya.

Ditambahkan AKP Tenri Abeng, dirinya berharap pelaksanaan operasi ini bisa menimbulkan kesadaran pengendara, khususnya di wilayah Toraja, agar taat berlalu lintas. Dia mengingatkan, sebagian besar kecelakaan diawali dengan pelanggaran lalu lintas.

“Seluruh personel lantas baik di polres dan polsek akan dilibatkan, masyarakat agar melengkapi surat-surat kendaraan dan juga tertib berkendara, menggunakan helm dan sabuk pengaman serta turut berupaya memiliki pola pikir untuk menghindari kejadian laka lantas,” imbuh Kasatlantas Polres Tana Toraja.

Berikut 12 target operasi dari Operasi Zebra 2019:

1. Pengendara bermotor yang tidak memiliki SIM

2. Kendaraan bermotor roda dua atau roda empat yang tidak dilengkapi dengan STNK

3. Pengendara yang melawan arus

4. Tidak menggunakan helm SNI

5. Mengemudikan kendaraan tidak menggunakan sabuk keselamatan

6. Menggunakan hp saat mengemudi

7. Berkendara di bawah umur atau pengendara yang tidak memiliki SIM

8. Berkendara sepeda motor berbonceng tiga

9. Kendaraan bermotor roda empat atau lebih yang tidak memenuhi persyaratan layak jalan

10. Kendaraan roda dan roda empat yang tidak dilengkapi dengan perlengkapan yang standar

11. Berkendara di bawah pengaruh alkohol

12. Kendaraan bermotor yang memasang rotator atau sirine yang bukan untuk perentukannya.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here